Wakapolres Klungkung Cek Tempat Pelipatan Surat Suara

55

BALI – LOKADEWATANEWS.COM – Polda Bali-Polres Klungkung Wakapolres Klungkung Kompol I Komang Sura Maryantika selaku Waka Ops Res melaksanakan kegiatan pengecekan kesiapan personil yang melaksanakan pengamanan di Gor Suecapura Gelgel Kec/Kab.Klungkung. Pada, 23 Desember 2023.

Saat pengecekan yang dilaksanakan Oleh Waka Ops Res Klungkung didampingi Oleh pejabat Operasi OMB Agung 2023

Wakapolres Klungkung Kompol I Komang Sura Maryantika menyampaikan pengecekan personel ini akan secara rutin kami laksanakan karena sebagai kontrol dari pada pimpinan dalam melaksanakan pengawasan kedalam.

Disamping itu juga pengecekan dilakukan untuk memastikan tidak ada permasalahan atau gangguan yang dapat mempengaruhi proses penyimpanan logistik dan pelipatan surat suara. Kata Kompol I Komang Sura Maryantika

“Untuk antisipasi kejadian tidak diinginkan, kami telah memploting khusus anggota untuk melakukan penjagaan di Gor Suecapura yang berjaga selama 24 jam,” Tambahnya.

Selain itu Wakapolres Klungkung juga melakukan pengecekan terhadap seluruh pintu – pintu yang terdapat di Gor Suecapura sehingga betul betul baik dan terkunci dengan rapat.

“untuk pintu masuk kedalam Gor Suecapura ini kami berlakukan 1 Pintu sehingga nantinya saat masyarakat melakukan pelipatan surat suara ke dalam gor supaya dapat dilakukan pemeriksaan secara ketat, dan tidak diperbolehkan masuk membawa barang barang yang dapat merusak kertas suara” Paparnya

Selain memberlakukan 1 pintu masuk, kami Dari polres klungkung juga memasang barrier sehingga orang yang tidak ada keperluan tidak diperbolehkan masuk di areal Gor Suecapura. tutupnya.(tim).