Minggu Kasih Polsek Benoa Bersama Anak Buah Kapal.

75

Foto; Minggu Kasih Polsek Benoa Bersama Anak Buah Kapal.

BENOA – LOKADEWATANEWS.COM – Program Prioritas Kepolisian ( PPK ) Minggu Kasih dalam rangka menyerap aspirasi dari seluruh lapisan masyarakat dalam menjaga dan merawat kondusifitas kamtibmas tetap dilaksanakan oleh Polri dari jajaran atas sampai jajaran Polsek di seluruh Indonesia.

Pagi Ini Minggu tgl 15 Oktober 2023 pukul 08.30 wita Personil Polsek Benoa Polresta Denpasar melaksanakan program minggu kasih bersama Anak Buah Kapal di dermaga Pelabuhan Benoa, dipimpin oleh Kanit Binmas Polsek Benoa Iptu I Nyoman Sujana, S.H.

Menurut Iptu Sujana kegiatan Minggu Kasih akan selalu kami lakukan setiap hari minggunya untuk selalu turun ke warga komunitas Pelabuhan Benoa untuk mendengar langsung apa yang sedang dialami dan keluhan dari warga untuk dicarikan problem solvingnya, tuturnya.

Keadaan di kawasan pelabuhan Benoa ini memang identik dengan pelabuhan yang aktifitasnya didominasi bisnis perikanan yang tentunya sangat banyak membutuhkan karyawan menjadi Anak Buah Kapal ( ABK ), untuk itu kami lebih sering turun dan berinteraksi dengan para ABK untuk memberikan penyuluhan dan pesan pesan Kamtibmas, tambah Sujana.

Senada dengan penjelasan dari Kapolsek Benoa Kompol Tri Joko Widiyanto, A.Md, S.H., Yang menyampaikan, Dari Analisa dan Evaluasi kami gangguan kamtibmas yang sering terjadi selama ini di kawasan pelabuhan Benoa selalu beririsan dengan para ABK.

” Sebagai tindakan preventif dalam menjaga dan merawat kondusifitas kamtibmas, kami lebih sering turun memberikan edukasi terhadap para ABK yang nota bene pendidikan mereka masih rendah dan masih muda, sehingga sikap mereka sering tidak terkontrol,” Ungkap Kapolsek Kompol Tri Joko.(tim).